Asuma Blog | Perkenalan
Assalamualaikum
warahmatullahi wabarakatuh.
Halooo…
selamat pagi/siang/malam. Selamat datang di blog asumakifuri.blogspot.com,
entah gimana kalian nemuin blog ini tapi thank’s telah berkunjung di blog aku
ini.
Jadi
sebagai perkenalan, tulisan ini merupakan tulisan perdana di blog ini yang
memuat gambaran singkat konten yang nantinya akan dimuat didalam blog ini.
Oh ya sebelumnya, kenalin dulu aku yang ngelola
blog ini sebut aja aku kifuri, saat ini aku masih nempuh pendidikan S1 Teknik
Pertambangan di Universitas Sembilanbelas November Kolaka, tahu nggak dimana?
Hayooo… dimana coba… Univ aku letaknya di Kab. Kolaka Prov. Sulawesi Tenggara
(Googling aja di Yahoo) tapi aku ngampus di kampus baru tanggetada, biasanya
aku sebut kampus POP.
Jadi
sekarang aktivitas perkuliahan aku, organisasi, dan kegiatan lainnya aku lakuin
di kampus POP ini.
Itu adalah profile singkat aku, dan sekarang aku
mau ngenalin blog aku ini. Jadi alamat blog ini adalah asumakifuri.blogspot.com
ya, sekarang aku masih gunain blog gratisan, maklum ya mahasiswa kere. Tapi
tenang kok, konten-konten yang nantinya akan dimuat didalam blog ini
berkualitas kok jadi gak usah ragu deh.
Untuk
gaya bahasa sendiri terkesan gak formal, tapi ya aku harap dengan gaya bahasa
seperti ini kalian bisa lebih ngerti dan gak terkesan kaku. Bagi aku sih untuk
lebih cepat nguasain materi ya gaya bahasanya harus ringan, bukan gaya bahasa
yang hanya dimengerti oleh para expert dan mahluk tingkat dewa lainnya.
Alasan
aku untuk nulis blog, bukan karena aku gak ada kerjaan lain, bukan karena gak
ada aktivitas, bukan karena aku seneng nulis. Tapi aku hanya ingin berbagi dan
menyalurkan apa yang aku tahu tentang berbagai hal, dengan nulis seperti ini
aku juga coba nerapin sistem yang bisa ngebuat aku lebih paham dengan materi
yang aku pelajari, karena jika aku lagi pelajari sesuatu dan membuat peta
konsep serta membangun pemahaman akan lebih baik kalau aku berbagi dengan nulis
di blog, kan gak mungkin aku nulis, aku ngeshare konten yang garing gak bener
dan gak berkualitas, ya kan.
Karena latar belakang aku yang saat ini adalah
seorang mahasiswa teknik pertambangan, jadi topik yang untuk saat ini aku tulis
hanya seputar dunia perkuliahan, pertambangan, pengembangan diri dan opini.
Masing-masing topik aku beri nama yang berbeda-beda yaitu :
- Life Hack
Kenapa aku sebut topik ini life hack, karena
didalamnya akan berisikan tentang gimana kita ngejalanin hidup dengan sukses,
hebat dan luar biasa. Aku akan ngeshare tips N trik buat hacking pola kehidupan
kita yang ngebosenin itu, tapi hal ini berdasarkan pandangan aku yah… kalian
boleh terima dan gak terima juga gak papa, kehidupan kalian kan kalian yang
ngejalanin.
- Study Hack
Sebagai seorang yang sedang nempuh pendidikan,
kebutuhan tentang gimana sih metode belajar yang baik, gimana sih belajar yang
efektif dan efisien itu? Bagi yang udah paham ya gak ada masalah, tapi gak
sedikit dari temen-temen yang masih luntang-lantung gak paham gimana caranya
belajar, atau mungkin gak ada motivasi buat belajar. Nah di Study HACK ini aku
akan sedikit ngebantu kalian dengan tips N trik yang akan aku bagikan.
- Pojok Tambang
Di topik pojok tambang ini aku akan ngebahas
materi-materi yang berkaitan dengan dunia pertambangan, pokoknya segala yang
berbau pertambangan akan aku share di Pojok Tambang ini.
- OpiniQ
OpiniQ
merupakan topik khusus yang aku tulis terkait pendapat aku tentang sesuatu yang
menarik untuk ditanggapi. Jadi di topik ini murni sejuta persen pandangan aku
pribadi (tapi harus hati-hati nih sekarang ini ada UU ITE, omongan harus
dijaga)
Jika
kalian ingin komentar silahkan komentar dikolom bawah, kalian boleh ngasih
masukan untuk blog yang baru lahir kemarin ini. Jangan lupa share ya di sosmed
kalian, biar temen-temen yang lain tahu kalau ada blog yang ngebahas tentang
hal-hal diatas, biar kalian lebih kece lebih keren udah baca dan ngeshare blog
gaul ini.
Salam dari aku asuma kifuri, Assalamualaikum
Warahmatullahi Wabarakatuh.
Komentar
Posting Komentar